Header Ads

Hindari Makan Mie Instan Setiap Hari Ketika Sahur

Hindari Makan Mie Instan Setiap Hari Ketika Sahur
Hindari Makan Mie Instan Setiap Hari Ketika Sahur

Karena tak cukup waktu, mi instan sering dijadikan sebagai menu untuk sahur. Meski sah-sah saja, namun sebaiknya hindari mengandalkan mi instan dan mengonsumsinya setiap hari ya.

Demikian disampaikan oleh ahli gizi Leona Victoria Djajadi, MND, kepada detikHealth baru-baru ini. Menurut Victoria, mi instan termasuk makanan ekstra, sehingga aman dikonsumsi maksimal dua kali saja dalam sebulan.

"Soalnya nutrisinya rendah. Kalau dimakan setiap hari dan berlebihan, pasti kita kekurangan nutrisi yang lain," ungkap nutrisionis lulusan University of Sydney tersebut.

Ia menjelaskan, ketika Anda mengonsumsi mi instan secara berlebihan, maka biasanya Anda akan kekurangan nutrisi lainnya. Salah satunya yakni sumber karbohidrat rendah indeks glikemik atau karbohidrat kompleks.

"Karena mi dipakai sebagai pengganti nasi kan biasanya. Atau bisa juga yang hilang adalah sumber protein high quality, karena mi dipakai sebagai lauk juga," ungkap Victoria.

Sebelumnya dr Hendra Nurjadin, SpPD-KGEH dari RS Mayapada Tangerang juga pernah menuturkan hal serupa. Dalam Live Chat 'Pencernaan Tetap Sehat Saat Puasa' yang digelar detikHealth dan detikForum bekerjasama dengan Mayapada Healthcare Group beberapa waktu lalu, dr Hendra menjelaskan bahwa gizi yang terkandung di dalam mi instan tak akan cukup untuk memenuhi alokasi gizi harian orang yang berpuasa. 

Jika Anda terlalu sering mengonsumsi mi instan saat sahur, Anda berisiko kekurangan beberapa nilai gizi seperti protein, lemak, serat dan juga vitamin.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.